Sambut Idul Fitri yang Berkeselamatan, Jasa Raharja Bersama Stakehoder Laksanakan Operasi Gabungan di Pemangkat
BUMNZONE.COM, Jakarta – Kepala Jasa Raharja Cabang Singkawang bersama petugas Jasa Raharja Singkawang turut serta pada kegiatan Operasi Gabungan

BUMNZONE.COM, Jakarta – Kepala Jasa Raharja Cabang Singkawang bersama petugas Jasa Raharja Singkawang turut serta pada kegiatan Operasi Gabungan lintas sektoral dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri yang tertib dan lancar, di Jalan Stasiun Terminal Pemangkat pada Selasa (11/03/2025).
Operasi Gabungan yang digelar ini dimaksudkan untuk meningkatkan kepatuhan dan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas, serta edukasi dan himbauan keselamatan berkendara terutama bagi angkutan penumpang menjelang persiapan datangnya Hari Raya Idul Fitri 1446 H di wilayah hukum Polres Sambas.
Jasa Raharja mendukung terlaksananya Operasi ini sebagai bagian dari upaya bersama untuk memastikan keamanan dan ketertiban di Pemangkat dan sekitarnya. Dukungan ini sejalan dengan komitmen Jasa Raharja dalam mendukung setiap inisiatif yang bertujuan untuk meningkatkan disiplin serta kepatuhan hukum di lingkungan masyarakat, khususnya dalam menjaga keselamatan dan kepatuhan berkendara.
Kegiatan yang dilaksanakan hari ini merupakan hari ke pertama yang dilaksanakan pada saat Bulan Ramadhan secara gabungan bersama stakeholder diantaranya Satlantas Polres Sambas, UPT PPD Singkawang, Bapenda Sambas dan Dinas Perhubungan Kab. Sambas.
Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian masyarakat terhadap keselamatan dalam berlalu lintas, menekan angka kecelakaan lalu lintas, dan meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar PKB dan SWDKLLJ di Kab. Pemangkat.[]