Operasi Gabungan di Taman Yowana Banyuasri, Pengendara Diingatkan untuk Taat Pajak dan Kelengkapan Berkendara
BUMNZONE.COM, Jakarta – Operasi Gabungan (Opgab) antara Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Buleleng, Jasa Raharja Cabang Singaraja, Dinas

BUMNZONE.COM, Jakarta – Operasi Gabungan (Opgab) antara Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Buleleng, Jasa Raharja Cabang Singaraja, Dinas Perhubungan (Dishub) Buleleng, Samsat Buleleng, dan Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Buleleng kembali digelar pada Kamis 13 Maret 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di area Taman Yowana, Kelurahan Banyuasri, Singaraja.
Operasi ini bertujuan untuk mengingatkan para wajib pajak yang belum melunasi pajak kendaraannya serta melakukan pengecekan kelengkapan surat-surat berkendara, seperti Surat Izin Mengemudi (SIM) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).
Petugas dari masing-masing instansi melakukan pemeriksaan secara ketat kepada para pengendara yang melintas di area operasi. Pengendara yang belum membayar pajak kendaraan diberikan sosialisasi dan diimbau untuk segera memenuhi kewajibannya guna mendukung pembangunan daerah. Selain itu, pengendara yang tidak memiliki atau tidak membawa SIM dan STNK juga diberikan teguran dan tindakan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Dengan adanya operasi ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap kepatuhan dalam membayar pajak kendaraan serta kelengkapan berkendara semakin meningkat, sehingga dapat mendukung terciptanya ketertiban lalu lintas dan kesejahteraan daerah melalui penerimaan pajak kendaraan bermotor.[]