Jasa Raharja Cabang Palopo Berikan Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat Di Daerah Rawan Kecelakaan Kota Palopo
BUMNZONE.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Cabang Palopo melaksanakan Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) di Daerah Rawan Kecelakaan

BUMNZONE.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Cabang Palopo melaksanakan Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) di Daerah Rawan Kecelakaan dengan melibatkan Dinas Kesehatan, Satlantas Polres Palopo, dan Jasa Raharja Putera dalam upaya edukasi pertolongan pertama kepada korban kecelakaan di Kantor Kecamatan Telluwanua Kota Palopo Sulawesi Selatan, pada Jumat (14/03/2025).
Kepala Jasa Raharja Cabang Palopo, Suhardi Popang, dan Penanggung Jawab Pelayanan Jasa Raharja, Andi Badri Baso menyampaikan Fungsi dan Peran Jasa Raharja serta informasi kepada Masyarakat mengenai data korban kecelakaan dan tingginya angka kecelakaan di Jalur Jalan Poros Sepanjang Kec. Wara Utara s.d Kec. Telluwanua.
PPGD ini bertujuan membekali masyarakat dengan keterampilan dasar dalam memberikan pertolongan pertama kepada korban kecelakaan lalu lintas sebelum mendapatkan penanganan medis lebih lanjut. Pelatihan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan dari Satlantas Polres Palopo, Petugas Jasa Raharja Putera, Pejabat Kecamatan Telluwanua, Tenaga medis Dinas Kesehatan Palopo, serta masyarakat setempat yang memiliki peran strategis dalam keselamatan berkendara.
Peserta mendapatkan edukasi serta praktik langsung mengenai teknik dasar pertolongan pertama, seperti penanganan luka, resusitasi jantung paru (RJP), dan prosedur evakuasi korban kecelakaan.
“Kami berharap masyarakat semakin sigap dan terampil dalam memberikan pertolongan pertama. Tindakan cepat dan tepat di lokasi kejadian dapat mengurangi risiko cedera lebih lanjut bagi korban kecelakaan,” ujar Kepala Jasa Raharja Cabang Palopo.
Selain pelatihan, Jasa Raharja juga memberikan Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan mensosialisasikan program asuransi kecelakaan diri sesuai ketentuan yang berlaku melalui Petugas Jasa Raharja Putera. Para peserta mengapresiasi kegiatan ini dan berharap program serupa terus dilaksanakan di berbagai daerah guna meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berkendara. []