Jasa Raharja Bersama Kepolisian dan PSC 119 SIGESIT Kabupaten Tasikmalaya Gelar Sosialisasi PPGD
BUMNZONE.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja bersama Kepolisian dan PSC 119 SIGESIT Kabupaten Tasikmalaya menggelar kegiatan sosialisasi Pertolongan Pertama

BUMNZONE.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja bersama Kepolisian dan PSC 119 SIGESIT Kabupaten Tasikmalaya menggelar kegiatan sosialisasi Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan keselamatan dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat akibat kecelakaan lalu lintas. Kegiatan ini dilaksanakan di Pos Polisi Rancabango Kota Tasikmalaya pada 13 Maret 2025 dengan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk petugas medis, aparat kepolisian, serta masyarakat setempat.
Dalam sosialisasi ini, peserta diberikan pemahaman mengenai tindakan pertolongan pertama yang dapat dilakukan saat menghadapi korban kecelakaan sebelum mendapatkan penanganan medis lebih lanjut. Materi yang disampaikan mencakup teknik resusitasi jantung paru (RJP), penanganan perdarahan, serta cara evakuasi korban dengan aman dan benar.
Petugas Mobile Service Cabang TK I Tasikmalaya Ida Harjuno menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pencegahan dan mitigasi risiko kecelakaan lalu lintas. “Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat dapat memiliki keterampilan dasar dalam memberikan pertolongan pertama kepada korban kecelakaan, sehingga dapat meminimalisir dampak cedera yang lebih parah,” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan dari Kepolisian Iptu Bebeng Surbekti menambahkan bahwa keterlibatan masyarakat dalam penanganan darurat di lokasi kejadian sangat penting untuk meningkatkan angka keselamatan. “Dengan pemahaman yang baik tentang PPGD, masyarakat dapat berperan aktif dalam menyelamatkan nyawa sebelum tenaga medis tiba di lokasi,” jelasnya.
Selain edukasi teori, kegiatan ini juga dilengkapi dengan simulasi langsung yang dipandu oleh tenaga medis dari PSC 119 SIGESIT. Simulasi ini bertujuan untuk memberikan pengalaman praktis bagi peserta dalam menerapkan ilmu yang telah diperoleh.
Jasa Raharja, Kepolisian, dan PSC 119 SIGESIT Kabupaten Tasikmalaya berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan guna meningkatkan kesadaran dan kesiapan masyarakat dalam menghadapi keadaan darurat di jalan raya. Dengan adanya sinergi antara berbagai pihak, diharapkan angka fatalitas akibat kecelakaan lalu lintas dapat ditekan secara signifikan.[]